Jayapura – Dalam semangat kemanusiaan dan pengabdian kepada masyarakat, Direktorat Intelijen dan Keamanan (Ditintelkam) Polda Papua menggelar kegiatan donor darah dalam rangka memperingati Hari Jadi Intelijen Polri ke-80, Rabu (31/12/2025).
Kegiatan yang dimulai sejak pukul 07.00 WIT hingga selesai ini berlangsung di Aula Rastra Samara Polda Papua dan diikuti dengan penuh antusias oleh jajaran personel Intelkam. Aksi donor darah ini menjadi simbol nyata kepedulian Polri terhadap sesama, khususnya bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan darah.
Hadir langsung dalam kegiatan tersebut Direktur Intelkam Polda Papua, KBP Jan W. I. Makatita, S.I.K., didampingi para Kasubdit serta personel Ditintelkam Polda Papua. Kehadiran pimpinan bersama anggota mencerminkan kuatnya kebersamaan dan semangat solidaritas dalam tubuh Intelijen Polri.
Sebanyak 117 peserta turut ambil bagian dalam kegiatan donor darah ini, pelaksanaan donor darah ini tidak hanya menjadi rangkaian peringatan hari jadi, tetapi juga dimaknai sebagai bentuk syukur atas perjalanan panjang Intelijen Polri selama 80 tahun dalam menjaga keamanan dan ketertiban, sekaligus memperkuat peran Polri yang humanis, peduli, dan dekat dengan masyarakat.
Melalui kegiatan ini, Ditintelkam Polda Papua berharap setetes darah yang disumbangkan dapat menjadi harapan hidup bagi sesama, serta menegaskan bahwa kehadiran Polri tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai pelayan dan pelindung masyarakat dengan hati nurani.
Peringatan Hari Jadi Intelijen Polri ke-80 pun menjadi momentum refleksi untuk terus meningkatkan profesionalisme, pengabdian, dan kepedulian sosial demi Papua yang aman, damai, dan berkeadilan.
